Rabu, 16 Maret 2016

cara mengobati penyakit jantung


SAYANGI JANTUNGMU



Cara mengobati Penyakit Jantung dengan cepat dan tepat, yaitu dengan cara mengenali terlebih dahulu jenis penyakit jantung yang diderita.
Penyakit jantung banyak sekali macamnya. 
Bahkan, ada beberapa pasien juga yang menderita lebih dari satu gangguan (komplikasi) penyakit jantung.


Jantung merupakan salah satu organ terpenting dalam tubuh. Organ yang berukuran sebesar kepalan tangan ini berfungsi memompa dan menyebarkan darah yang mengandung oksigen ke seluruh tubuh. 
Sekitar 35 persen kematian di Indonesia disebabkan oleh penyakit jantung. Menurut Federasi Jantung Dunia, angka kematian akibat penyakit jantung koroner di Asia Tenggara mencapai 1,8 juta kasus pada tahun 2014. Ayo kenali penyebabnya agar tetap jantung sehat.

Berikut ini beberapa jenis penyakit jantung yang banyak diderita dari beberapa jenis penyakit jantung, diantaranya :
  • Aterosklerosis yang disebabkan oleh penebalan dinding arteri karena timbunan lemak, kolesterol LDL dan buangan sel lainnya yang mengendap sehingga pasokan darah ke sel-sel otot mengalami penghambat.
  • Jantung Koroner adalah Penyakit jantung yang disebabkan karena adanya penyumbatan atau hambatan aliran darah di dalam tubuh akibat lemak dan juga kolesterol
  • Infark Miokard adalah kematian otot jantung yang disebabkan oleh penyumbatan pada arteri koroner.
  • Gagal Jantung Kongestif merupakan jantung yang tidak mampu lagi memompa darah ke seluruh tubuh secara efektif. 
  • Kardiomiopati adalah gangguan pada otot jantung sehingga dinding-dinding jantung menjadi tidak bergerak sempurna saat memompa darah dan menyedot darah.
  • Arritmia adalah gangguan irama jantung tidak normal yang diakibatkan oleh gangguan rangsangan pada jantung.
  • Jantung Rematik merupakan penyakit yang disebabkan adanya kerusakan katup jatung yang diakibatkan oleh demam rematik, karena bakteri streptokokus.
  • Inflamasi Jantung adalah penyakit yang terjadi di dinding jantung akibat adanya selaput yang menyelimuti jantung dan bagian dalam jantung.


CARA MENGOBATI PENYAKIT JANTUNG


Serangan jantung adalah kondisi yang menyebabkan jantung tidak berfungsi. Kondisi ini biasanya terjadi mendadak, dan sering disebut gagal jantung.
Penyebab gagal jantung bervariasi, namun penyebab utamanya biasanya adalah terhambatnya suplai darah ke otot-otot jantung, oleh karena pembuluh-pembuluh darah yang biasanya mengalirkan darah ke otot-otot jantung tersebut tersumbat atau mengeras, entah oleh karena lemak dan kolesterol, ataupun oleh karena zat-zat kimia seperti penggunaan obat yang berlebihan yang mengandung Phenol Propano Alanin (ppa) yang banyak ditemui dalam obat-obat seperti Decolgen, dan nikotin.

Belakangan ini juga sering ditemukan gagal jantung mendadak ketika seseorang sedang beraktivitas, seperti yang menyerang beberapa atlet-atlet sepak bola ternama di dunia di tengah lapangan sepak bola. Biasanya hal itu disebabkan oleh pemaksaan aktivitas jantung yang melebihi ambang batas, atau kurangnya pemanasan sebelum melakukan olah raga.
Makanan juga menjadi penyebab utama terjadinya serangan jantung, terutama makanan cepat saji (junk food).
Para penelti dari McMaster University, Kanada, menemukan hasil bahwa orang yang banyak mengonsumsi makanan yang digoreng, cemilan bergaram, dan daging memiliki risiko serangan jantung lebih dari 35 persen lebih besar dibandingkan dengan orang yang mengonsumsi sedikit atau tidak mengonsumsinya.

Berikut ini cara mengobati penyakit jantung sesuai dengan jenis penyakitnya,


Penyakit Jantung Aterosklerosis (Atherosclerosis)

Penyakit ini juga dikenal dengan istilah pengapuran pembuluh darah. Awalnya, kolesterol yang dibawa oleh darah menumpuk. Semakin lama, tumpukan kolesterol itu akan mengeras dan mempersempit saluran pembuluh darah. Akibatnya, terjadi gangguan peredaran darah dan oksigen dalam tubuh.
Sebelum terjadinya penyempitan arteri atau penyumbatan mendadak, aterosklerosis biasanya tidak menimbulkan gejala. Gejalanya bergantung pada lokasi terbentuknya sehingga bisa berupa gejala jantung, otak, tungkai atau tempat lainnya.


Kenali lebih dalam, Gejala dan cara mengobati penyakit jantung Aterosklerosis


cara mengobati penyakit jantung arritmia

Penyakit Jantung Arritmia (Arrhythmias)

Jantung yang sehat bekerja sebagai pompa alirkan darah ke paru-paru dan seluruh tubuh. Dibutuhkan sistem listrik alami di jantung Anda agar proses pompa berjalan baik.

Gangguan tegangan listrik pada saraf jantung akan menimbulkan detak jantung lebih lambat atau lebih cepat, yang disebut Arritmia. 

Kenali lebih dalam, Gejala dan cara mengobati penyakit jantung Arritmia